Apakah ada cara mempercepat jaringan HP Oppo yang paling jitu yang bisa diterapkan di ponsel Oppo kesayangan? Jawabannya tentu saja ada.
Kebutuhan penggunaan jaringan atau konektivitas terhadap internet saat ini kian tinggi. Rasanya, hampir tidak ada orang di dunia ini yang bisa hidup terpisah atau terputus dari jaringan internet.
Kehadiran jaringan ini bisa banyak membantu dalam banyak hal dan dalam berbagai kebutuhan. Ketika jaringan lambat, tentunya itu akan membuat emosi apalagi jika Anda sedang dalam keadaan terburu-buru dan sangat membutuhkan jaringan tersebut.
Supaya Anda tidak emosi karena harus menghadapi jaringan yang bermasalah dan lambat, ada baiknya segera mencari cara untuk memperbaiki kecepatan jaringan. Beberapa caranya bisa Anda coba dengan mengikuti tips droidpedia.id berikut ini.
Tutorial Cara Mempercepat Jaringan HP Oppo
1. Blokir Iklan
Iklan sering kali muncul ketika sedang membuka aplikasi atau situs yang terhubung dengan internet. Keberadaan iklan ini bisa menyedot kuota data Anda dan mengurangi efektivitas jaringan internet yang digunakan pada ponsel atau HP Oppo Anda.
Ketika hal ini terjadi saat sedang mengakses aplikasi dan situs maka cara mempercepat jaringan HP Oppo adalah dengan memblokir iklan yang muncul. Untuk memblokir iklan ini tidak perlu dilakukan satu per satu setiap iklan muncul.
Anda bisa mengunduh dan memasang aplikasi Ad Blocker pada ponsel Oppo yang Anda gunakan. Tanpa perlu melakukan apapun, aplikasi tersebut nantinya akan membantu Anda dalam memblokir iklan.
Beberapa macam aplikasi pemblokir iklan yang bisa digunakan adalah AdAway, Adblock Plus, AdGuard dan lain sebagainya. Dari beberapa aplikasi tersebut ada yang gratis, ada yang memberlakukan in-app purchase dan ada yang berbayar.
2. Menghapus Cache
Menggunakan aplikasi dan situs atau browser pasti akan meninggalkan cache atau berkas sementara yang sudah tidak terpakai lagi dan terkadang bisa dianggap sebagai sampah. Jika cache dibiarkan menumpuk di ponsel, hal ini bisa mempengaruhi penggunaan jaringan pada ponsel Oppo Anda.
Supaya aktivitas pada ponsel Anda tidak terganggu maka cara mempercepat jaringan HP Oppo adalah dengan menghapus cache tersebut. Untuk menghapus cache ini bisa dilakukan dengan beberapa cara.
Untuk membersihkan cache yang ada pada browser yang digunakan, terutama Chrome, maka tap atau tekan titik tiga di bagian kanan atas layar. Pilih history kemudian clear browsing data.
Anda akan melihat tiga pilihan di mana salah satunya adalah untuk membersihkan cache dan cookies pada bekas perambanan Anda. Setelah dibersihkan coba rasakan perbedaan akses menggunakan jaringan.
Jika ingin membersihkan cache pada ponsel maka bisa mencoba dengan mengakses pengaturan lalu pilih pengaturan lanjutan. Setelah itu pilih tombol aplikasi dan pilih jenis aplikasi yang ingin dibersihkan cache-nya.
3. Gunakan VPN
Jika Anda bukan orang yang susah-susah atau mau repot membersihkan cache atau sedang buru-buru dan membutuhkan jaringan lancar yang cepat maka Anda bisa memggunakan VPN. VPN adalah aplikasi yang bisa membantu Anda mendapatkan jaringan pribadi yang bisa mengamankan jaringan.
Cara mempercepat jaringan HP Oppo ini bukan hanya bisa digunakan untuk tujuan tersebut melainkan bisa juga digunakan untuk berbagai kebutuhan lain. Misalnya saja ingin menyembunyikan IP Address atau lokasi keberadaan Anda, VPN akan sangat membantu.
Untuk ponsel Oppo, Anda bisa mengunduh aplikasi VPN ini dari Play Store dan Anda bisa menemukan banyak pilihan. Ada VPN gratis hingga VPN berbayar, Anda bisa pilih sesuai kebutuhan dan sesuai kantong.
4. Pilih Provider yang Sesuai
Ketika Anda memilih atau membeli sebuah kartu SIM, pernahkah Anda memikirkan seberapa bagusnya layanan jaringan kartu SIM tersebut di daerah Anda? Jika tidak pernah memikirkannya, maka Anda harus mulai berpikir karena ini akan sangat berpengaruh pada ketersediaan jaringan pada ponsel Anda.
Meskipun para penyedia layanan internet menyatakan bahwa dialah yang menyediakan layanan terbaik di seluruh Indonesia, pada kenyataannya tidak semua provider cocok digunakan di setiap daerah. Ada yang lebih cocok menggunakan provider A, namun ada yang lebih cocok menggunakan provider B.
Cara mempercepat jaringan HP Oppo dengan masalah seperti ini adalah dengan mengganti ke provider yang sesuai. Jika Anda masih baru di wilayah tersebut, tidak ada salahnya bertanya kepada tetangga sekitar mengenai layanan jaringan yang bagus di sana.
5. Melakukan Pengaturan pada User Agent
Ketika melakukan browsing, masih banyak orang yang mengakses suatu situs dengan format aslinya. Padahal, supaya jaringan Anda lancar dan cepat Anda bisa mengubah user agent-nya supaya sesuai dengan penggunaan mobile.
Dengan mengubah user agent ini maka Anda bisa menekan ukuran tampilan supaya sesuai dengan smart phone Anda. Karena ukurannya yang sudah ditekan ini juga Anda jadi bisa lebih hemat dalam menggunakan data seluler dan akses terhadap situs jadi lebih cepat.
Sayangnya, masih jarang orang yang mencoba menggunakan cara mempercepat jaringan HP Oppo yang satu ini. Padahal ini bisa sangat membantu dan menghemat waktu Anda ketika sedang bekerja namun memang tampilannya tidak semaksimal tampilan penuh.
6. Gunakan Aplikasi untuk Mempercepat Koneksi
Selain menggunakan VPN, saat ini sudah tersedia aplikasi yang mampu mempercepat koneksi jaringan internet. Dengan menggunakan aplikasi ini Anda masih menggunakan sambungan dari IP Address Anda sendiri namun lebih ditingkatkan.
Beberapa contoh aplikasi untuk mempercepat koneksi ini di antaranya adalah Accelerator Plus, Internet Speed Master dan lainnya. Semuanya bisa Anda peroleh dari Google Play Store.
Cara mempercepat jaringan HP Oppo ini bisa dikatakan simple dan mudah dilakukan oleh siapa saja. Untuk merasakan pengalaman yang lebih maksimal, lakukan sedikit pengaturan pada aplikasi supaya terasa lebih nyaman digunakan.
Silahkan mengikuti tips di atas, dan simak pula artikel droidpedia.id mengenai Cara Mengembalikan Foto Yang Terhapus di Xiaomi dan beragam artikel seputar smartphone Android lainnya.