11 Cara Cari Pacar di Telegram 100% Berhasil

Apakah bisa mencari pacar lewat Telegram? Tentu saja bisa. Cara cari pacar di Telegram cukup mudah, namun berhasil atau tidaknya tergantung dari anda sendiri. Telegram sudah menyediakan fitur bernama People Nearby yang bisa digunakan untuk mencari orang di sekitar.

Melalui fitur People Nearby kita bisa berkenalan dengan orang lain di sekitar kita. Pasti banyak pengguna Telegram yang belum mengetahui kegunaan fitur tersebut. Padahal People Nearby meruapakan salah satu fitur paling menarik yang tersedia pada aplikasi Telegram.

Fitur yang disediakan Telegram memang lebih lengkap jika dibanding dengan WhatsApp. Oleh karena itulah banyak orang yagn menggunakan aplikasi ini. Apalagi Telegram bisa digunakan secara gratis di Android, iPhone, atau bahkan PC dan Laptop.

Selain untuk mencari pacar, kita juga bisa menggunakan Telegram untuk nonton film dan drama Korea. Untuk mengetahui caranya bisa anda simak pada artikel berikut “Cara Nonton Film Di Telegram“.

Terlepas dari semua fitur yang tersedia di Telegram, aplikasi ini juga mudah digunakan untuk berkomunikasi. Sama halnya dengan Whatsapp, kita juga bisa mengirimkan pesan berisi dokumen, foto, video, sticker, dll. Selain itu, ada pula fitur untuk telepon dan video call.

Ada baiknya memanfaatkan semua fitur Telegram sebaik mungkin agar bisa mendapatkan pacar melalui aplikasi tersebut. Nah untuk mengetahui cara cari pacar di Telegram, silahkan simak pembahasan droidpedia.id berikut ini.

Tutorial Cara Cari Pacar di Telegram

Cara Cari Pacar di Telegram

Cara Mengaktifkan People Nearby

Agar bisa cari pacar di Telegram kita harus terlebih dahulu mengaktifkan fiur People Nearby. Fitur tersebut memang harus diaktifkan terlebih dahulu karena membutuhkan izin akses lokasi. Cara mengaktifkannya sangat mudah, anda bisa mengikuti setiap langkah berikut ini

  1. Pertama, silahkan buka aplikasi Telegram yang sudah terinstal di smartphone
  2. Kemudian klik icon menu pada pojok kiri atas
  3. Berikutnya pilih menu People Nearby
  4. Selanjutnya setujui fitur People Nearby untuk mengakses lokasi. Caranya adalah dengan klik Allow Access
  5. Setelah itu fitur People Nearby sudah bisa kita gunakan untuk mencari pacar di Telegram

Dengan fitur People Nearby kita bisa berkenalan dengan orang lain yang lokasinya berada di sekitar kita. Melalui fitur inilah kita bisa mencari pacar ataupun sahabat. Lalu bagiamana cara menggunakan fitur tersebut? Untuk mengetahuinya silahkan simak di bawah ini.

Cara Cari Pacar di Telegram

Cara Mendapatkan Pacar di Telegram

Cari pacar secara online lewat aplikasi Telegram bisa menjadi solusi bagi anda yang kesulitan mendapatkan pasangan. Yang paling penting anda berani berkenalan dengan orang lain. Jika tidak berani maka percuma, karena sama saja anda kalah sebelu berperang.

Menariknya, Telegram akan memberikan saran kontak berdasarkan jarak. Alhasil kita bisa mencari calon pacar dengan jarak terdekat. Nah untuk mengetahui lebih lanjut cara cari pacar di Telegram, silahkan mengikuti setiap langkah di bawah ini.

  1. Silahkan terlebih dahulu mengaktifkan People Nearby dengan cara di atas
  2. Setelah People Nearby Aktif, kemudian buka fitur tersebut
  3. Selanjutnya akan muncul daftar pengguna Telegram dengan jarak terdekat dari kita
  4. Silahkan cari salah satu orang yang ingin diajak berkenalan
  5. Kemudian klik tombol Kirim Pesan
  6. Setelah itu anda tinggal memberanikan diri untuk berkenalan.

Sebenarnya masih ada cara lain untuk mencari pacar di Telegram, yakni dengan cara bergabung ke group-group Telegram. Kemudian anda tinggal berkenalan dengan anggota group Telegram. Yah, berkenalan menjadi kunci utama agar bisa mendapatkan pacar di Telegram.

Jangan lupa untuk melatih keahlian berkomunikasi agar bisa menarik lawan jenis yang nantinya dijadikan pacar. Sukses atau tidaknya mencari pacar di Telegram tergantung anda sendiri. Kami hanya bisa bilang, selamat berjuang dan semoga berhasil mendapatkan pujaan hati di Telegram.

Kesimpulan

Sebagian orang mungkin berpikir, mencari pacar di Telegram merupakan sebuah keniscayaan. Namun sebenarnya kita bisa memanfaatkan aplikasi chating tersebut untuk mencari pacar atau bahkan calon pasangan hidup, baik suami maupun istri.

Silahkan anda mempraktekan tips yang kami sampaikan di atas. Semoga dengan adanya Telegram anda bisa mendapatkan pacar yang diidam-idamkan. Cukup sekian informasi droidpedia.id pada kesempatan kali ini. Simak pula artikel lainnya mengenai Cara Menambah Like TikTok Gratis Tanpa Aplikasi dan beragam artikel lainnya.

Tinggalkan komentar