Bagaimana cara download musik di TikTok agar menjadi MP3? Pasti banyak pengguna TikTok yang bertanya seperti itu. Pasalnya Tiktok tidak menyediakan fitur untuk download musik. Yang ada hanyalah fitur untuk mendownload video.
Video di Tiktok memang bisa didownload secara langsung, namun akan dilengkapi watermark bertuliskan TikTok. Untuk menghilangkan watermark tersebut maka harus menggunakan aplikasi pihak ketiga. Hal yang sama juga berlaku untuk download musik di TikTok.
Musik yang disediakan TikTok memang menarik. Bahkan terkadang menjadi viral. Inilah kelebihan Tiktok yang membuat banyak orang ketagihan. Apalagi Tiktok menyediakan berbagai efek filter yang membuat video semakin menarik.
Bagi yang sudah ketagihan bermain Tiktok pasti sulit berpaling ke media sosial lainnya. Terlebih Tiktok memiliki banyak pilihan lagu viral yang bisa disesuaikan dengan video yang dibuat. Namun sayangnya lagu tersebut tidak bisa didownload secara langsung.
Untuk mendownload lagu di Tiktok harus menggunakan aplikasi atau situs pihak ketiga. Meskipun terdengar cukup ribet, namun kenyataannya cukup mudah. Nah untuk mengetahui bagaimana cara download musik Tiktok menjadi MP3 di hp silahkan simak tutorial droidpedia.id berikut ini.
Tutorial Cara Download Musik TikTok MP3
Yah, ada dua cara download musik Tiktok. Cara yang pertama adalah menggunakan aplikasi. Sedangkan yang kedua menggunakan layanan download lagu Tiktok yang tersedia di beberapa website.
Kami sendiri lebih memilih download musik Tiktok lewat aplikasi. Alasannya adalah karena lebih mudah dan bisa digunakan untuk mendownload musik secara cepat.
Ada beragam aplikasi yang bisa digunakan. Namun tidak semuanya mudah digunakan. Oleh karena itulah jangan asal memilih aplikasi download musik Tiktok. Lebih baik mencoba aplikasi yang kami rekomendasikan di bawah ini.
1. Buka Aplikasi Tiktok
Cara download musik Tiktok yang pertama adalah dengan membuka aplikasi Tiktok. Selanjutnya anda tinggal mencari musik yang ingin didownload. Anda bisa mencarinya pada kolom pencarian, lalu pilih Lagu.
Selain itu, anda juga bisa download musik pada video Tiktok dengan cara klik judul musik yang ada di Video. Setelah itu akan muncul halaman musik yang akan kita download.
Setelah masuk ke halaman musik Tiktok, selanjutnya klik tombol Share yang ada dipojok kanan atas. Hanya melalui menu inilah kita bisa download musik Tiktok karena tidak disediakan tombol langsung untuk mendownload musik.
3. Klik Salin Tautan
Selanjutnya akan muncul berbagai pilihan untuk membagikan link musik seperti ke Whatsapp, Facebook, SMS, dll. Nah agar bisa mendownload musik tersebut, maka silahkan klik Salin Tautan.
4. Download Aplikasi SongTik
Kemudian langkah selanjutnya adalah membuka aplikasi download musik Tiktok. Ada banyak aplikasi yang bisa digunakan. Salah satu yang terbaik adalah aplikasi bernama SongTik.
Aplikasi SongTik bisa didownload secara gratis di Play Store. Aplikasi tersebut mendukung semua tipe hp Android sehingga bisa diandalkan untuk mendownload musik dari Tiktok.
Nantinya musik yang didownload memiliki format MP3. Nah bagi yang ingin mencobanya, silahkan download aplikasi SongTik di Play Store, kemudian buka aplikasi tersebut.
5. Paste Link Musik
Setelah mendownload aplikasi SingTik di Play Store, kemudian buka aplikasi tersebut. Pada halaman depan aplikasi telah tersedia berbagai pilihan menu.
Nah yang perlu anda lakukan adalah klik tombol Paste Link. Selanjutnya link akan terpastekan secara otomatis pada kolom link TikTok.
6. Klik Tombol Download
Langkah berikutnya adalah klik tombol Download yang berada di samping tombol Paste Link. Setelah tombol tersebut diklik maka lagu MP3 dari TikTok akan terdownload secara otomatis.
Silahkan tunggu proses download selesai. Prosesnya tergolong cepat karena rata-rata ukuran musik yang ada di Tikktok hanya beberapa ratus KB saja.
7. Buka File Musik TikTok
Jika proses download selesai maka akan muncul pop-up bertuliskan Download Successful. Silahkan klik Ok untuk menutup notifikasi tersebut.
Berikutnya tinggal mencoba memutar MP3 Tiktok yang sudah didownload. Caranya adalah dengan klik tombol Downloads yang ada dibagian atas, lalu akan muncul hasil download MP3.
Kesimpulan
Masih ada banyak sekali aplikasi yang bisa digunakan untuk download lagu di Tiktok. Kami sendiri lebih memilih menggunakan aplikasi di atas karena terbukti lebih mudah digunakan dan telah mendukung beragam tipe hp Android.
Silahkan anda mempraktekan tutorial di atas agar bisa mendownload lagu MP3 dari Tiktok. Kami yakin anda bisa melakukannya sendiri karena menurut kami tutorial di atas sangat mudah. Apalagi aplikasi yang digunakan bisa didownload secara gratis.
Nah cukup sekian informasi droidpedia.id pada kesempatan kali ini. Semoga informasi di atas bisa menjadi referensi bagi fans TikTok yang ingin mendownload lagu MP3. Simak pula artikel sebelumnya mengenai Cara Nonton Bareng di Telegram Lewat HP Android dan beragam artikel lainnya.