19 Cara Mengganti Nada Dering WA Dengan Lagu Sendiri di Hp Vivo

Banyak orang bertanya tentang cara mengganti nada dering WhatsApp (WA) dengan lagu sendiri di Hp Vivo? Mungkin setiap orang memiliki lagu favorit yang selalu mereka dengarkan. Saat mereka bersantai ataupun sedang bekerja mereka selalu memutar lagu tersebut.

Tak heran jika mereka pun ingin menggunakan lagu tersebut untuk nada dering Handphone mereka. Mungkin bila untuk panggilan telepon biasa mereka mengetahui cara menggunakannya.

Namun seiring dengan perkembangan jaman panggilan telepon yang berbayar dengan menggunakan pulsa itu sudah tidak banyak diminati. Tetapi masih ada juga sebagian orang yang tetap menggunakannya untuk kepentingan tertentu.

Nah karena hal itu jika kalian menggunakan lagu favorit tersebut untuk panggilan telepon biasa mungkin lagu tersebut jarang terdengar. Mungkin kalian bisa memilih opsi lain dengan mengatur lagu tersebut untuk nada dering aplikasi yang sedang populer. Sebagai contoh kalian menggunakan lagu favorit tersebut untuk nada dering WhatsApp.

Tutorial Cara Mengganti Nada Dering WA Dengan Lagu Sendiri di Hp Vivo

cara mengganti nada dering wa di hp vivo

Nada dering pada WhatsApp sebenarnya bisa diganti sesuka hati kalian, namun hal itu tergantung dengan Smartphone yang kalian gunakan. Karena beberapa Smartphone menyediakan alternatif nada dering yang langsung menuju ke berkas yang berformat mp3.

Namun pada Smartphone Vivo ini belum terdapat fitur tersebut, jadi kita harus mengaturnya sendiri secara manual. Mungkin untuk sebagian orang sudah mengetahui cara tersebut tapi mereka tidak memberi tahukan kepada pengguna Vivo lainnya.

Jadi mereka kerap merasa geram karena lagu favoritnya tidak dapat digunakan sebagai nada dering pada aplikasi WhatsApp. Berbagai cara mereka lakukan tetapi belum menemukan cara yang tepat untuk mengaplikasikan lagu tersebut.

1. Cara Mengganti Nada Dering

cara mengganti nada dering wa di hp vivo

Betapa gembiranya mereka jika sudah bisa menggunakan lagu favoritnya untuk nada dering WhatsApp. Karena mereka bisa mendengarkan lagu tersebut setiap ada panggilan WhatsApp yang masuk ke Smartphone mereka.

Sampai mereka lupa mengangkat panggilan WhatsApp tersebut karena mereka keasyikan menikmati nda deringnya. Dibawah ini adalah tutorial cara mengganti nada dering WhatsApp (WA) dengan lagu sendiri di Hp Vivo yang bisa kalian coba :

  1. Langkah pertama kalian bisa membuka aplikasi WhatsApp pada Hp Vivo kalian masing-masing.
  2. Kemudian cari menu titik tiga yang berada di pojok kanan atas.
  3. Selanjutnya masuk pada menu titik tiga dan scroll ke bawah cari menu Setelan dan pilih menu tersebut.
  4. Setelah masuk ke menu Setelan kalian masuk lagi ke menu Notifikasi.
  5. Langkah berikutnya setelah kalian masuk ke menu Notifikasi, cari menu Nada Dering dan langsung masuk saja.
  6. Kemudian kalian tinggal pilih lagu atau nada dering sesuai keinginan kalian.
  7. Selesai.

Note : Jika pada menu Nada Dering belum terdapat lagu atau nada dering yang kalian inginkan. Kalian harus melakukan pengaturan terlebih dahulu sebelum menggunakan nada dering tersebut.

Jika kalian belum mengetahui caranya, kalian bisa menyimak dan mengikuti tutorial di bawah ini untuk menambahkan lagu atau nada dering favorit yang kalian inginkan :

2. Cara Menambahkan Nada Dering

cara mengganti nada dering wa dengan lagu sendiri di hp vivo

Saat kalian sudah mengetahui cara mengganti nada dering panggilan WhatsApp tentu kalian sudah merasa senang. Tapi tunggu dulu, ternyata pada daftar nada dering tersebut tidak terdapat lagu favorit kalian.

Tetap tenang dan jangan panik dan tetap patuhi protokol kesehatan. Karena pada masa pandemi ini Pemerintah menganjurkan himbauan tersebut. Untuk kebaikan diri sendiri dan juga untuk kebaikan semua orang, jadi kita harus mematuhi himbauan tersebut.

Kembali ke topik pembicaraan kita. Jika tidak terdapat lagu pada list atau daftar nada dering tersebut, kalian harus menambahkannya sendiri. Simak dan ikuti tutorial dibawah ini untuk menambahkan lagu favorit kalian ke list nada dering pada Hp Vivo :

  1. Langkah pertama kalian cari Pengelola File yang terdapat pada Hp Vivo kalian.
  2. Masuk pada pengelola file dan cari folder File lokal dan kalian bisa pilih folder tersebut.
  3. Selanjutnya kalian pilih Telepon yang berarti penyimpanan internal.
  4. Kemudian kalian cari folder Media yang terdapat pada folder Telepon.
  5. Jika belum terdapat folder media kalian bisa menambahkannya dengan cara menambah folder baru pada icon yang terdapat pada bagian pojok kiri bawah.
  6. Silahkan beri nama Media folder baru tersebut.
  7. Setelah folder Media tersedia pada penyimpanan internal, kalian bisa masuk dan menambahkan folder baru lagi.
  8. Kalian bisa membuat dua folder baru dengan nama Notifications dan Ringtones.
  9. Setelah kalian membuat kedua folder tersebut kalian keluar dan cari lagu atau nada dering yang ingin kalian gunakan.
  10. Kemudian setelah kalian menemukan lagu tersebut kalian bisa menambahkannya dengan cara copy & paste pada folder Ringtones yang kalian buat tadi.
  11. Selanjutnya kalian bisa bisa menggunakan lagu yang kalian tambahkan tadi menggunakan tutorial yang pertama atau Cara Mengganti Nada Dering.
  12. Selesai.

Penutup

Semoga kalian paham dengan tutorial cara mengganti nada dering WhatsApp (WA) dengan lagu sendiri di hp vivo tersebut. Terima kasih sudah membaca artikel ini dan jangan lupa share dan baca juga artikel DroidPedia lainnya seperti :

Cara Mengembalikan Foto Yang Terhapus Di Hp Vivo

Cara Menyembunyikan Like di Facebook Dari Semua Teman dan beragam artikel menarik lainnya.

Tinggalkan komentar