6 Cara Menghapus Riwayat Penelusuran Youtube di Hp Android

Bagaimanakah cara menghapus riwayat penelusuran Youtube di hp Android? Caranya sangat mudah, karena cukup masuk ke meu Pengaturan yang ada di aplikasi Youtube. Meskipun mudah, namun banyak pengguna Android yang belum mengetahui caranya sehingga kami akan memberikan tutorialnya pada artikel kali ini.

Youtube menjadi salah satu aplikasi yang paling sering digunakan oleh pengguna Android. Melalui aplikasi tersebut, kita bisa nonton berbagai macam video secara gratis. Video yang tersedia bermacam-macam, mulai dari video sepele sampai yang serius.

Menurut kami Youtube sama saja dengan buku karena bisa menjadi jendela dunia. Kita bisa mendapatkan informasi bermanfaat melalui Youtube dengan mencari video yang diinginkan melalui kolom penelusuran.

Setelah menuliskan kata kunci pada kolom pencarian maka kata kunci tersebut akan tersimpan secara otomatis. Kita harus menghapus riwayat pencarian Youtube apabila ingin menghapus kata kunci tersebut. Nah untuk mengetahui caranya silahkan mengikuti setiap langkah di bawah ini.

Cara Menghapus Riwayat Penelusuran Youtube di Hp Android

Cara Menghapus Riwayat Penelusuran Youtube di Hp Android

Riwayat penelusuran Youtube terkait masalah privasi. Tentu anda tidak ingin orang lain mengetahui apa saja video yang sudah pernah ditonton. Terlebih jika handphone sering digunakan oleh anak-anak. Bisa saja video yang kita tonton merupakan video yang tidak cocok untuk anak-anak.

Kami sarankan untuk selalu menghapus riwayat penelusuran setelah menonton video Youtube. Lagi pula caranya sangat mudah, karena hanya butuh beberapa langkah untuk menghapus semua riwayat penelusuran. Adapun caranya silahkan simak berikut ini.

1. Buka Youtube

Cara Menghapus Riyawat Pencarian Youtube Android

Langkah pertama untuk menghapus riwayat penulusuran Youtube di hp Android adalah dengan membuka aplikasi Youtube. Silahkan kalian buka aplikasi tersebut.

2. Klik Profil

Cara Hapus Pencarian Youtube

Kemudian dilanjutkan dengan klik foto Profil yang ada di pojok kanan atas.

3. Pilih Menu Setelan

Hapus History Youtube

Setelah itu akan muncul beragam pengaturan Youtube mulai dari mengaktifkan mode samaran, menambahkan akun, channel anda, Youtube Studio, Setelan, dan bergam menu lainnya. Nah untuk menghapus histori penelusuran, silahkan klik menu Setelan.

4. Pilih Menu Histori dan Privasi

Cara Hapus Riyawat Youtube

Selanjutnya kita akan masuk ke halaman setelan Youtube. Pada halaman ini silahkan pilih menu Histori dan Privasi.

5. Klik Hapus Histori Penelusuran

Hapus Histori Penelusuran Youtube

Berikutnya akan muncul dua opsi untuk menghapus histori tontonan dan histori penelusuran. Apabila ingin menghapus riwayat video yang sudah ditonton, silahkan pilih Hapus Histori Tontonan. Namun apabila hanya sekedar ingin menghapus riwayat penelusuran maka pilih Hapus Histori Penelusuran.

6. Konfirmasi Hapus Riwayat Penelusuran Youtube

Cara Hapus Histori Youtube di Android

Langkah selanjutnya akan muncul pop-up bahwa semua riwayat penelusuran Youtube akan dihapus dari semua perangkat. Apabila sudah yakin untuk menghapusnya, silahkan klik Hapus Histori Penelusuran. Setelah itu semua riwayat dan kata kunci pada kolom pencarian Youtube akan terhapus.

Kesimulan

Seperti yang kalian lihat di atas, cara menghapus riwayat penelusuran Youtube di hp Android sangatlah mudah. Pada intinya kita hanya perlu membuka menu Setelan, lalu masuk ke bagian Histori dan Privacy. Setelah itu tinggal memilih menu untuk menghapus riwayat penelusuran.

Sebenarnya Youtube menyediakan menu untuk menonton video tanpa adanya histori penelusuran. Menu tersebut bisa kalian akses melalui menu Setelan, lalu pilih Aktifkan Mode Samaran. Melalui mode tersebut kita bisa bebas nonton Youtube tanpa perlu khawatir masalah privasi.

Nah cukup sekian informasi droidpedia.id pada kesempatan kali ini. Semoga informasi yang kami sampaikan bermanfaat dan bisa menjadi referensi. Simak pula artikel sebelumnya mengenai Cara Top Up Free Fire Pulsa Telkomsel dan beragam artikel lainnya.

Tinggalkan komentar