3 Cara Mengubah Font Berbayar Menjadi Gratis Vivo

mengubah font Kustomisasi pada gawai terutama smartphone memang terasa menyenangkan, terlebih bagi anda pemilik HP Vivo, dimana brand tersebut sudah melengkapi setiap ponsel miliknya dengan fitur lengkap, bukan hanya dapat mengubah tema, akan tetapi juga dapat mengganti Font, hanya saja pada iTheme Vivo masuk dalam kategori berbayar. Etsss.. tidak perlu panik, pasalnya disini droidpedia.id memiliki Cara Mengubah Font berbayar menjadi gratis.

Karena kita ketahui bersama, paling tidak untuk bisa instal satu jenis font premium pada HP Vivo, setidaknya membutuhkan budget berkisar 14 ribuan saja. Harga yang dapat dibilang tidak murah tapi tidak termasuk dalam golongan bandrol yang mahal. Namun sekalipun demikian, adanya harga demikian, membuat malas di awal untuk mendapatkannya, makanya bukan menjadi rahasia lagi bila banyak orang mencari cara agar bisa gratis.

Tentunya ada trik tersendiri untuk bisa menikmati fitur premium tersebut tanpa harus mengeluarkan biaya sepeserpun. Caranya tidak terlalu sulit, mulai dari yang hanya mengandalkan apa yang sudah ada didalam HP, sampai dengan aplikasi pihak ketiga yang menjamin semua dapat dinikmati secara gratis, dimana semua caranya sudah dibuktikan oleh banyak orang, dan itu berhasil.

Tutorial Cara Mengganti Font Berbayar Jadi Gratis di Vivo

Tutotrial Cara Mengganti Font Berbayar Menjadi Fratis HP Vivo

Akan tetapi sebelum mempraktekannya, setidaknya anda dapat mencoba terlebih dahulu, memastikan bahwa font yang dipilit nantinya sesuai dengan apa yang di inginkan. Dalam masa percobaan ini, pihak Vivo sendiri memberikan waktu trial selama 5 menit, yang mana setelah waktu tersebut usai, dan tidak ada pembayaran, secara otomatis font bakal berubah seperti sediakala.

1. Dengan Pulsa

Pertama ini cara mendapatkan font premium dengan mudah, yakni menggunakan pulsa, harganya seperti yang kami sebutkan di awal, karena ada banyak pilihan didalam pilihan menu Font. Pembayarannya juga mudah, lebih jelasnya, simak ulasan berikut.

  • Buka iThema Vivo
  • Pilih opsi Menu Font dan Cari Font yang sesuai dengan selera
  • Lalu tap Beli Sekarang
  • Jika sudah, maka akan diperlihatkan metode pembayaran dan pilih Coins, serta tentukan Jumlah Coins yang ingin dibeli
  • Pilih SMS
  • Tap opsi Bayar yang berada dibawah, setelah itu pilih Operator sesuai dengan kartu yang sedang digunakan
  • Tekan Bayar dan Tap Kirim
  • Selanjutnya sistem akan memproses dan mengirimkan Kode Unik dalam bentuk SMS
  • Lalu balas SMS sesuai dengan petunjuk, dan tunggu balasan yang berisi Pembelian Sudah Selesai
  • Kemudian kembali ke iThema Vivo, Klik Lanjut
  • Tap Melanjutkan ke Pedagang dan Klik Selesai
  • Jumlah Coins otomatis terisi sesuai dengan pembelian, dan lanjut belikan Font dengan Coins

Pastikan pemilihan operator seluler sesuai dengan provider yang sedang digunakan, karena disini sistem akan secara langsung mengirimkan kode pembelian ke nomor anda, jika salah, maka transaksi otomatis dibatalkan dan tidak bisa melanjutkan pembelian / pembayaran Coins, yang nantinya dijadikan sebagai media pembelian Font.

2. Tanpa Aplikasi

Cara Ubah Font Berbayar Jadi Gratis Di Vivo Tanpa Aplikasi

Tidak perlu khawatir ruang simpan menjadi sempit, karena dalam prakteknya tidak memerlukan instal aplikasi apapun, yang dipentingkan disini hanyalah mengikuti setiap langkah yang dapat anda ketahui selengkapnya dibawah ini.

  • Buka Aplikasi Tema ( iTheme Vivo )
  • Lalu pilih opsi Menu Font yang terdapat pada bagian bar atas
  • Kemudian tinggal tentukan font yang bakal digunakan
  • Memang untuk pilihan ini masih dalam bentuk berbayar, karena aslinya merupakan fitur premium
  • Apabila sudah terpilih, tinggal tap opsi Cobalah Sekarang
  • Dalam mode uji coba ini paling tidak Font dapat digunakan selama 5 menit lamanya
  • Selanjutnya, sebelum capai waktu trial itu habis, langsung anda Buka menu Setelan / Pengaturan
  • Setelah itu pilih menu Aplikasi dan izin
  • Tap opsi Pengelolaan Aplikasi, berikut klik aplikasi Tema
  • Pilih opsi Izin
  • Pastikan semua opsi Izin yang tersedia dalam posisi hidup, diantaranya Penyimpanan, Telfon, dan Kontak menjadi Tolak
  • Lalu kembali lagi ke halaman sebelumnya
  • Masuk Menu Penyimpanan
  • Pilih Opsi Hapus Cache
  • Tunggu sampai dengan 5 Menit lamanya
  • Selesai

Waktu tunggu hingga 5 menit tersebut merupakan proses dari yang tadinya berbayar menjadi gratis, tapi sebagai catatan, tidak semua font bisa di jadikan gratis, ada pula yang tidak, mengingat cara ini tanpa disertai aplikasi bantuan, dan bila anda ingin mencobanya, pastikan iThema Vivo yang digunakan merupakan versi lawas, yakni versi 5 ke bawah.

3. Dengan Aplikasi SetEdit

Ubah Font Berbayar Jadi Gratis Dengan SetEdit

Berbeda dengan cara di awal tadi, kali ini anda harus instal aplikasi pihak ketiga terlebih dahulu, yang mana cara ini terbilang efektif untuk menjadikan dari yang tadinya berbayar ke versi gratis, yakni dengan Aplikasi SetEdit yang bisa didapatkan langsung dari Play Store, dan berikut ini caranya :

  • Unduh Aplikasi SetEdit di Play Store
  • Instal Aplikasi
  • Setelah terpasang, bukan iThema Vivo
  • Lalu cari dan buka opsi Menu Font
  • Lanjut pilih Font dan Klik Cobalah Sekarang
  • Buka Aplikasi SetEdit dan cari persist.sys.trial.font 1 dan klik
  • Pilih Menu Edit Value
  • Ubahlah angka 1 menjadi 0 dan Save Changes
  • Maka tulisan di atas berubah menjadi persist.sys.trial.font 0

Jika semua langkah benar, font yang tadinya trial, kini sudah bisa digunakan selamanya, atau lebih tepatnya permanen. Menariknya lagi, app SetEdit ini tidak hanya dapat di aplikasikan terhadap Font, akan tetapi juga berlaku pada pilihan Tema Premium.

Kesimpulan

Dari ketiga cara mengubah font di atas, paling aman dan tanpa ribet adalah cara ke-1, tinggal sesuaikan saja nominal coins yang dibutuhkan, tetapi jika menginginkan tanpa mengeluarkan budget, dapat mencoba opsi 2 dan 3, tapi pastinya harus sesuai dengan arahan yang droidpedia.id berikan pada masing – masing cara.

Pastinya semua cara yang kami berikan di atas mudah diterapkan, tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan. Demikian informasi yang dapat kami berikan, baca juga tips-tips menarik lainnya seperti : Cara Menyimpan Video TikTok Sendiri Tanpa Watermark dan Cara Main Anonymous Chat Telegram di Indonesia.

Tinggalkan komentar