Cara mengunci Aplikasi WA di Hp Samsung dapat kalian lakukan sendiri dengan mudah. Sebenarnya tidak cuma Aplikasi WhatsApp saja yang bisa dikunci, tapi semua Aplikasi yang terdapat pada Smartphone kalian.
Tentu penguncian Aplikasi tersebut dilakukan dengan berbagai macam alasan. Karena setiap pengguna memiliki kebutuhan dan kepentingan yang berbeda-beda.
Tetapi secara garis besar bisa diambil kesimpulan hal tersebut dilakukan untuk melindungi privasi yang ada didalam Aplikasi WhatsApp. Seperti menghindari orang lain membaca chat, pembajakan story, dan masih banyak hal lainnya.
Sayangnya pada Aplikasi WhatsApp resmi sendiri tidak menyediakan fitur penguncian bawaan. Berbeda halnya dengan Aplikasi GB WhatsApp yang sudah menyediakan fitur keamanan tersebut.
Baca Juga :
Aplikasi GB WhatsApp Android Terbaik 2021 Anti-Ban
Selain menyediakan beragam fitur yang menarik, pada Aplikasi tersebut juga menyediakan fitur penguncian Aplikasi secara langsung. Selain itu kalian juga bisa langsung mengunci chat-chat tertentu sesuai keinginan kalian.
Jadi kalian tidak perlu mengunci Aplikasi WhatsApp jika yang kalian lindungi hanya pada chatnya saja. Namun tidak ada salahnya juga kalian mengunci langsung pada Aplikasinya.
Semua pilihan dan keputusan kembali lagi pada diri kalian masing-masing. Karena kalianlah yang lebih tahu mana yang lebih baik dan buruknya dari pada mendengarkan pendapat orang lain.
Cara Mengunci Aplikasi WA di HP Samsung
Pada Smartphone Samsung terdapat fitur-fitur yang sangat bermanfaat bagi para pengguna setianya. Salah satu fitur bawaan Samsung yang bermanfaat tersebut adalah fitur App Lock.
Fitur App Lock bisa kalian gunakan untuk mengunci semua Aplikasi pada yang kalian miliki termasuk WhatsApp. Dengan adanya fitur ini tentu memudahkan kalian untuk mengunci WhatsApp tanpa Aplikasi pihak ketiga.
Karena sebagian pengguna menganggap Aplikasi WhatsApp adalah Aplikasi yang bersifat pribadi. Mungkin didalamnya terdapat obrolan atau chat yang penting dan tidak ingin orang lain mengetahuinya.
Baca Juga :
Cara Chat WA Tanpa Save Nomor Android Tanpa Browser & Aplikasi
Maka sebagian pengguna WhatsApp memilih mengamankan dengan cara mengunci Aplikasi tersebut. Selain melindungi isi obrolan dibaca orang lain, metode ini juga menghindarkan kita dari pembajakan.
Karena didalam Aplikasi WhatsApp telah tersedia fitur story / cerita yang bisa kalian gunakan untuk berbagi foto dan video. Mungkin untuk kaula muda sudah tidak asing lagi dengan pembajakan lewat story tersebut.
Tidak perlu dijelaskan secara detail, pasti kalian sudah bisa membayangkannya. Mungkin juga sebagian dari kalian sudah pernah mengalami hal tersebut.
Baca Juga :
Cara Membaca Status WhatsApp Tanpa Diketahui Pemiliknya
Cara Menyimpan Status Whatsapp Ke Galeri
Karena banyaknya kemungkinan yang terjadi pada Aplikasi WhatsApp, memang sangat disarankan untuk kalian melakukan pengamanan dengan mengunci pada Aplikasi tersebut.
Dengan hal itu kalian tidak perlu was-was saat Smartphone kalian dipinjam teman atau orang lain. Oke untuk cara mengunci Aplikasi WA di Hp Samsung bisa kalian simak dan ikuti tutorialnya dibawah ini :
- Langkah pertama buka Setelan di Smartphone Samsung kalian.
- Setelah itu scroll ke bawah lalu pilih Advanced Features.
- Kemudian buka opsi App Lock pada menu tersebut.
- Lalu aktifkan fiturnya dengan menekan tombol On.
- Secara otomatis akan masuk ke menu penguncian lalu atur metode kunci sesuai selera kalian.
- Selanjutnya kalian cari Aplikasi WhatsApp dan aktifkan penguncian pada WhatsApp.
- Kalian bisa memilih metode penguncian seperti pin, pola, dan sidik jari.
- Selesai.
Baca Juga :
Cara Menghilangkan Status Online & Mengetik Pada WhatsApp
Cara Membuat Tulisan Berwarna di WhatsApp Android
~
Penutup
Beberapa Smartphone Samsung sekarang sudah mendukung fitur fingerprint atau sidik jari. Sangat direkomendasikan kalian intuk menggunakan metode ini karena dinilai lebih aman dari metode lainnya.
Karena kalian tidak perlu lagi mengingat pola atau kata sandi saat membuka penguncian tersebut. Selain itu metode ini juga praktis dan mudah dalam penggunaannya.
Itulah tadi beberapa cara mengunci Aplikasi WA di Hp Samsung yang bisa kalian coba. Terima kasih telah membaca artikel ini dan jangan lupa share ke teman, saudara, atau siapapun.
Baca juga artikel DroidPedia lainnya seperti Cara Menyimpan Video Dari Facebook Lite Ke Galeri dan beragam artikel menarik lainnya.