12 Cara Mengunci WA di Hp Oppo Tanpa Aplikasi

Bagaimanakah cara mengunci WA di hp Oppo? Apakah bisa dilakukan tanpa aplikasi? Caranya sangat mudah karena sudah tersedia fitur bawaan untuk mengunci aplikasi sehingga pengguna hp Oppo tidak perlu menginstal aplikasi tambahan.

Sebenarnya ada banyak sekali aplikasi yang bisa digunakan untuk mengunci WA di hp Oppo. Namun dari pada menggunakan aplikasi pihak ketiga lebih baik menggunakan aplikasi bawaan yang lebih mudah digunakan dan tidak akan memberatkan kinerja smartphone.

Hampir semua tipe hp Oppo memiliki fitur untuk mengunci WA, terutama yang menggunakan sistem operasi ColorOS 3.0 ke atas. Fitur tersebut tidak hanya bisa digunakan untuk mengunci aplikasi WA saja, namun juga beragam aplikasi lainnya yang sudah terinstal di hp Oppo.

Kalian bisa mengandalkan fitur ini untuk menjaga privacy agar orang lain tidak bisa membuka yang sudah terkunci. Nah yang jadi pertanyaan, bagaimanakah cara menggunakan fitur tersebut? Bagi yang penasaran silahkan simak tutorialnya pada artikel droidpedia.id berikut ini.

Tutorial Cara Mengunci WA di hp Oppo

Cara Mengunci WA di Hp Oppo

Cara Mengunci WA di hp Oppo

Perlu diingat, cara mengunci aplikasi WA di hp Oppo tergantung dari sistem operasi yang digunakan. Sebagai contoh kami akan memberikan tutorial cara mengunci Whatsapp di hp Oppo yang menggunakan sistem operasi Color OS 7.1 ke atas. Adapun caranya silahkan simak di bawah ini.

  1. Buka menu Settings
  2. Kemudian pilih menu Privacy
  3. Langah selanjutnya tinggal memilih menu App Lock
  4. Setelah itu anda akan disuruh untuk mengatur password yang digunakan untuk mengunci aplikasi. Silahkan klik Set Passwordcara kunci WA di Hp Oppo
  5. Berikutnya tinggal memilih aplikasi yang akan dikunci. Silahkan scroll ke bawah, lalu pilih Whatsapp.
  6. Berikutnya tinggal klik tombol LockCara Lock WA di Hp Oppo
  7. Setelah itu aplikasi Whatsapp akan terkunci dan hanya bisa dibuka apabila memasukan password.

Seperti yang anda lihat di atas, cara mengunci aplikasi WA di hp Oppo sangatlah mudah. Sebab kita hanya perlu masuk ke menu Settings atau pengaturan, lalu masuk ke menu Privacy. Berikutnya tinggal memilih menu App Lock yang merupakan fitur bawaan untuk mengunci aplikasi.

Adanya fitur App Lock menjadi bukti bahwa Oppo selalu mengedepankan privacy penggunanya. Inilah salah satu keuntungan menggunakan hp Oppo karena memiliki fitur sangat lengkap. Selain fitur tersebut, tersedia pula fitur untuk menonaktifkan Whatsapp tanpa perlu melakukan uninstal.

Bagi yang ingin menonaktifkan sementara Whatsapp agar tidak terganggu dengan pesan ataupun panggilan yang masuk maka bisa mencoba tutorial sebelumnya mengenai “Cara Menonaktifkan Whatsapp di Hp Oppo“. Caranya sama-sama mudah sehingga anda tidak perlu ragu mencobanya.

Cara Membuka WA yang Terkunci

Setelah berhasil mengunci Whatsapp maka privacy kami jamin tidak ada orang lain yang bisa membuka aplikasi tersebut. Sebab setiap membuka aplikasi harus memasukan password. Lalu bagaimana cara menghilangkah password tersebut? Untuk menghilangkannya maka harus membuka aplikasi yang terkunci.

Untuk membuka aplikasi WA yang terkunci maka caranya sangat mudah. Namun anda harus mengetahui password yang digunakan untuk mengunci aplikasi. Jika password-nya lupa maka harus terlebih dahulu melakukan recovery password melalui email yang sebelumnya sudah diatur ketika pertama kali membuat password.

Apabila ingat dengan password yang digunakan maka bisa langsung membuka aplikasi yang terkunci. Adapun caranya adalah sebagai berikut

  1. Buka Settings atau Pengaturan
  2. Lalu pilih menu Privacy
  3. Selanjutnya pilih menu App Lock atau Kunci Aplikasi
  4. Kemudian pilih Whatsapp, lalu buka kunci aplikasi dengan mengklik icon di samping aplikasi.Cara Membuka Aplikasi WA Yang Terkunci
  5. Berikutnya masukan password yang digunakan untuk mengunci aplikasi

Membuka aplikasi yang terkunci sama mudahnya dengan mengunci aplikasi. Silahkan anda mencobanya sendiri agar mengetahui apakah tutorial yang kami sampaikan berhasil atau tidak.

Kesimpulan

Untuk beberapa tipe hp Oppo caranya akan berbeda karena tergantung dari sistem operasi yang digunakan. Namun pada intinya caranya tidak berbeda jauh. Asalkan menggunakan ColorOS 3.0 ke atas maka hanya perlu masuk ke Setting, lalu pilih Privacy.

Nah pada bagian Privacy akan tersedia fitur App Lock atau Kunci Aplikasi yang bisa langsung kalian gunakan untuk mengunci aplikasi. Silahkan anda mencoba tutorial yang kami sampaikan di atas dan simak pula artikel sebelumnya mengenai Cara Melihat Kode QR WiFi di Hp Samsung yang kami sampaikan sebelumnya.

Tinggalkan komentar